Jumat, 12 Juli 2013

Joo Won dan Moon Chae Won di First Teaser Good Doctor

 
Akhirnya drama yang dinanti-nanti keluar juga first teasernya, walau hanya teaser singkat, tapi dengan jelas memperlihatkan kualitas akting Joo Won sebagai penderita savant syndrome. Tema teasernya cukup sederhana, namun menurutku sangat menarik. Memperlihatkan sisi Park Shi On sebagai penderita savant syndrome yang memang berbeda dengan orang kebanyakan.


Park Shi On berjalan menuju tepi jalan, dia ingin menyebrang, namun dia sepertinya tak nyaman dengan banyaknya orang di sekitarnya. Shi On menutup matanya, mendengarkan langkah kaki dan suara khas tanda bergantinya lampu lalu lintas dari hijau ke merah atau sebaliknya.

Saat lampu lalu lintas hijau untuk pelajan Kaki, Shi On jadi waspada pada orang yang lalu lalang di sekitarnya, begitupun saat lampu lalu lintas berubah menjadi hijau untuk kendaraan bermotor, dia terlihat gugup dan bingung menghadapi keramaian ini. Ada Scene tentang keterangan savant syndrome, tapi aku tidak mengerti tulisannya. Dari hasil googlingku, Savant syndrome atau kadang disingkat savantism bukan merupakan diagnosis medis yang diakui. Hingga kini masih belum diketahui apa penyebab savant syndrome tersebut. Meskipun sindrom ini hampir mirip dengan penderita autis. Savant syndrome dijelaskan sebagai kondisi langka yang mana orang-orang dengan gangguan perkembangan termasuk gangguan autisme memiliki satu atau lebih bidang keahlian, kemampuan atau kecemerlangan yang kontras dengan orang normal kebanyakan.[detik.com]


Lampu lalu lintas kembali merah, orang-orang mulai menyebrang, tapi Shi On masih terdiam di tempatnya dan memperhatikan orang-orang yang mulai menyebrang.

Lalu datanglah seorang gadis, Cha Yoon Seo (Moon Chae Won) Dia melihat Shi On yang kebingungan dan ketakutan, Yoon Seo pun menyapanya dan membuat Shi On memperhatikannya.

Yoon Seo memberitahu Shi On jika lampu untuk pejalan kaki sudah hijau, jadi Shi On sudah bisa menyebrang. Shi On awalnya kaget menyadari keberadaa Yoon Seo yang berbicara padanya, namun akhirnya dia berterimakasih juga pada Yoon Seo dengan menundukan kepalanya kemudian pergi menyebrang jalan.

Yoon Seo memperhatikan Shi On yang menjauh darinya. Saat Shi On berbalik, Yoon Seo pun melambaikan tangannya pada Shi On dengan senyum lebar di wajahnya (Moon Chae Won shinny banget sih disini^^)

Shi On tidak membalas lambaian tangan Yoon Seo, dia langsung berbalik dan meneruskan perjalananya untuk tiba di sebrang jalan. Tapi setelah berbalik, dia tersenyum penuh arti setelah pertemuan singkatnya dengan Yoon Seo barusan^^

Sebenarnya ada beberapa simbol medical di teasernya, hanya saja tidak aku screencaps, bingung jelasinnya soalnya, karena aku nggak terlalu mengerti hehehe, kalo ingin melihat video nya langsung bisa klik disini.

Meskipun durasinya hanya satu menit, tapi teasernya sesuatu banget, Aku penasaran gimana perjalanan Shi On menjadi dokter dengan kelainannya itu, tapi penderita savant syndrome memang punya daya ingat kuat sih, dan akan menunjukan bakat pada bidang keahlian tertentu.

Good Doctor akan tayang menggantikan Shark di Slot Senin-Selasa jam 21.55 KST di KBS 2. Episode perdananya akan tayang tanggal 5 Agustus 2013. Hmm,, jadi tak sabar menanti episode pertamanya, penasaran juga dengan tampilannya Joo Sang Wook di drama ini^^

Screencaps and Edit Image by irfa

16 komentar:

  1. penderita savant sydrome itu seperti pada film india my name is khan kali yak...secara khan juga pandaikan semenjak dia kecil

    BalasHapus
    Balasan
    1. sekilas,, saya juga teringat my name is khan

      Hapus
  2. Teaster-nya sangat singkat but chem Moon Cae Woon and Joo Woon udah dapet banget ya. MCW kontrak eksklusif dengan KBS ya, 3 tahun terakhir dramanya ada di KBS mulu... #abaikan

    Berencana untuk recarps drama ini fa??

    BalasHapus
    Balasan
    1. IYA MBAK MAIA!!!(gak mengabaikan) udah 2 kali juga top excellence actress diraihnya di award akbar kbs 2 tahun belakangan wkwkwkk
      semoga tahun ini juga :)
      penasaran transformasi macam apa yang akan diperlihatkan joo won dan moon chae won-nama couple won won couple ya? :P

      Hapus
  3. mbak irfa mau joinan ma mbak dee buat recap drama ini kan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. amin...
      mbak dee udah bilang suka kah? :P

      Hapus
  4. kyaa hadiah menjelang lebaran d kasih drama jo woon yg baru..
    can't wait
    great actor lah buat joo won
    chae won juga ^_^

    BalasHapus
  5. hwaa moon chae won.. Bakal apik nih drama ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiin :)

      tetiba inget kang maru pas jd ko as (bnr g tlsnnya?)

      Hapus
  6. ga sbr menanti nich drama,fa ada rencn buat sinopsisnya ga?

    BalasHapus
  7. ke 2nya suka....harus bagus nich

    BalasHapus
  8. hihihi jeongmal gomawo buat mbak mbak irfa yang sudah memposting dengan capture gambar yang gede nan cantik^^"
    sependapat sama mbak irfa, teaser ini something deh pokoknya, tapi mau download juga nunggu versi panjang aja deh-nanggung...
    dira suka sama rambut pendeknya eonni!!! pingin nonton dia dengan rambut gitu...
    drama ini juga bener-bener bikin gemes, setelah merekrut kakak beradik (ngarang) joo (woon dan sang wook), moon chae won, trus masih ditambah lagi lee young kwang (secret of birth >.<) dan kim min seo o.ow
    dira kok mikir bagusan ini dulu baru shark ya yang tayang?hehe bulan puasa nonton shark gak enak banget *kabur
    oke, next project 4 bulan agustus:good doctor, two weeks dan master of sun, semoga ada yang bikin reviewnya-amin :)

    BalasHapus
  9. wahh recap'a bgus bget.. gambar'a jg besar2... sperti berasa kyk nonton jg,,,
    mbak irfa recap sinopsis'a gambar'a yg detail keq gini ya,,,
    biar baca kayak nonton....hehehe
    gomawo

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah,,, kalo recaps or sinopsisnya nggak janji aku bisa edit pic kyk gini lagi,, soalnya kan panjang durasinya,, hehehe,, tapi diusahakan deh ya,, liat nanti saja^^

      Hapus

Terimakasih sudah berkomentar^^ komentar kalian akan selalu menambah semangat menulisku^^