Selama 11 tahun karirnya menjadi aktor, Lee Jin Wook telah membintangi belasan judul drama di mana dia berperan sebagai seorang pria yang mencintai tokoh utama wanitanya, entarh itu sebagai Suporting cast, Second Lead bahkan Lead Male, Lee Jin Wook selalu ditakdirkan untuk terlibat loveline dengan Lead Female dari drama-drama itu.
Lee Jin Wook pernah berkata, jika banyak orang yang iri padanya karena dia bisa berakting dengan deretan aktris terkenal di awal-awal karir nya, ya anggap saja itu berkah, walau berkah itu tidak membawa dia menuju kesuksesan yang berarti. Sebelum Nine, sepertinya drama nya Lee Jin Wook tidak ada yang benar-benar menjadi hit di Korea nya.
Siapa sajakah yang pernah menjadi Leading Lady Lee Jin Wook ini? Dan siapa yang akan menjadi terbaik menurutku? Mari Me-list terlebih dahulu para co-star Lee Jin Wook tersebut: Wang Ji Hye (Best Theatre MBC: Bad Girl), Sohn Ye Jin (Alone In Love), Kim Hee Sun (Smile Again), Bae Do Na (Someday), Choi Ji Woo (Air City), Chae Rim (Powerfull Opponent), So Yi Hyun (Before and After Plastic Surgery), Yoon So Yi (Glass Castle), Han Ye Seul, Jang Hee Jin (MyungWol Spy), Jung Yu Mi (I Need Romance 2), Jo Yoon Hee (Nine), Seo Hyun Jin, Yoo In Young (Samchongsa), Ha Ji Won, Choo So Hyun (The Time We Were Not In Love)
Dari deretan nama aktris itu hanya beberapa saja yang aku suka chemistry nya dengan Lee Jin Wook, Bae Do Na, Choi Ji Woo, Chae Rim, Jo Yoon Hee dan Seo Hyun Jin. Sementara So Yi Hyun, Jung Yu Mi dan Ha Ji Won sangat berhasil memberikan kesan padaku bahwa mereka adalah sahabat terbaik dari karakter yang diperankan Lee Jin Wook yang terlalu deep in love pada karakter mereka bertiga.
Semacam aku suka melihat mereka bersama, tapi sebagai sahabat saja, saat romance nya di mulai, entah kenapa aku tidak merasakan sparkling-sparkling diantara mereka. Bahkan saat menonton INR 2 aku lebih menikmati sweet scene nya Lee Jin Wook dan Kim Ye Won dari pada Lee Jin Wook dan Jung Yu Mi.
Bahkan saat menonton Nine aku merasa bahwa Chemistry yang pernah di bangun Lee Jin Wook selama aku menonton dramanya (saat itu baru Nine, Spy Myung Wol, Smile Again dan Glass Castle) adalah saat dia beradu akting dengan Jo Yoon Hee, bahkan di saat romance antara Sun Woo dan Mi Young tidak menjadi fokus utama cerita.
Yah... ternyata nama besar seorang aktris tidak lantas membuat ku menyukai chemistry mereka dengan Lee Jin Wook, bukan karena akting Lee Jin Wook atau si aktris yang salah sih, memang aku nya saja yang agak aneh ;p
Lalu siapa kah Best Leading Lady Lee Jin Wook versi Irfa, tarararata... siapa lagi jika bukan Seo Hyun Jin ;p *Kutukan Crown Couple nya masih terus berlanjut*
Awalnya aku tidak memiliki ekspetasi apapun pada Seo Hyun Jin yang akan berperan sebagai istri Sohyun Seja di drama Samchongsa. Aku mengingat Seo Hyun Jin sebagai antagonis menyebalkan di Feast of the Gods, aku sering kali mengomel tentang kelakuan In Joo yang menyebalkan di mataku, namun aku juga teringat jika dia adalah pemeran Dal Yi di drama The Duo, dan aku menyukai karakternya di drama itu. Hate and Love.
Lalu saat teaser dan konpress nya, aku semakin tidak berekspektasi pada karakter Yoon Seo karena di posternya tertulis janji nya pada Dal Hyang yang tidak akan menikahi siapa pun kecuali Dal Hyang. Aku mulai berpikir, apakah romance yang akan berkembang di Samchongsa adalah tentang Yoon Seo dan Dal Hyang, sementara romance untuk Seja akan lebih fokus pada Mi Ryung?
Melihat kedekatan Lee Jin Wook dan Yoo In Young (pemeran Mi Ryung) sebelum acara konpress dan photoshoot poster nya malah membuatku jadi shipernya Sohyun dan Mi Ryung, apalagi kisah cinta mereka juga tampak sangat tragis dan dramatis. Karena karakter Mi Ryung itu, dari cinta pertama yang sangat dicintai Seja kemudian berubah menjadi musuh yang paling memendam dendam mendalam, aku jadi penasaran seperti apa hubungan mereka akan terbangun.
Tanpa ekspektasi apa pun terhadap romance Seja dan Sejabin, aku malah dibuat jatuh cinta pada interaksi mereka berdua sejak episode pertama... Oh My... ternyata SWnim Song membuat karakter Sejabin se-cute itu, Sejabin paling menggemaskan diantara semua Sejabin yang pernah aku tonton dalam drama Sageuk. Dan Seo Hyun Jin memerankan karakter Yoon Seo yang menjadi Sejabin karena terpaksa dengan sangat baik.
Untuk pertama kalinya, saat aku menonton drama Lee Jin Wook aku terkadang mengabaikan karakternya dan malah lebih fokus pada karakter Sejabin yang diperankan Seo Hyun Jin. Saat menonton Samchongsa aku yang biasa nya senang dengan cerita yang LM center, jadi malah lebih menikmati perkembangan karakter Sejabin. Aku merasa Seo Hyun Jin ini Scene Stealer sekali >.< Saeguk tone nya pas, Mimik wajahnya, dan gesture tubuhnya saat dia berakting semuanya terasa pas tidak ada yang tidak aku sukai dari karakter Sejabin yang diperankan Seo Hyun Jin ini. Semuanya OK
Saat Seja mengerjainya, aku ikut kesal sendiri pada Lee Jin Wook karena karakternya terlihat begitu menyebalkan dimataku, tapi sih tapi yah... chemistry mereka memang sudah luar biasa sejak awal episode, benar-benar menggemaskan. Padahal Scene mereka bersama per episode nya hanya berkisar antara 5 sampai 10 menit saja. Tapi semua scene itu berarti dan sangat sayang untuk di lewatkan. Bahkan ditonton ulang berkali-kali pun sama sekali tidak membosankan.
Di Awal-awal episode Samchongsa aku masih denial mode on dengan mendoktrin diri belom move on dari Butterfly Couple nya Nine, tapi semakin lama aku semakin tidak bisa mengabaikan rasa excited ku menonton Scene nya Crown Couple di setiap episode Samchongsa. Saking luar biasanya chemistry antara Lee Jin Wook dan Seo Hyun Jin ini, aku bahkan bisa merasakan chemistry mereka berdua saat keduanya tidak berada dalam satu scene seperti yang terjadi pada episode 10. Jjang!!
Bisa di bilang, bahkan hingga sekarang aku mungkin belum move on dari Crown Couple, jadi rasanya tidak salah jika aku menobatkan Seo Hyun Jin sebagai Best Leading Lady nya Lee Jin Wook untuk saat ini^^
*written by irfa at cakrawala-senja-1314.blogspot.com*
yeeeeeeeee >__<
BalasHapusGegara swnim juga
BalasHapusMaunya dibikin kayak di nine, lead femalenya brightful tapi lead malenya lola
Jadilah lead female versi sageuk yang kayak sejabin hihihi
emang pas karakternya^^
Kapan lagi ketemu lead female dan partner in crime kayak gini sama lee jin wook
setelah samchongsa eonni dapet rejeki lets eat 2 dan bisa makan-makan wkwkwk
haii.. nyamber donk..
BalasHapusakhirnya ada blog yang satu suara sama saya :)
Aku tahu LJW waktu nonton Three Meals A Day di Mnet channel. Kebiasaan mereka yang suka mengulang episode, semakin sering diputar jadi suka sama bintang tamu: LJW. langsung deh hunting drama & filmnya.
Diantara semua drama dan film LJW; Nine, The Time We Were Not In Love, Goodbye Mr Black, The Three Musketeers, Miss Granny, The Target, Beauty Inside. setujuuuhhh banget sama pendapat kamu ttg crown couple ini. Kemistri mereka berdua terasa beut..
Aslinya aku ga terlalu minat dgn drama tipe korea jaman dulu, tapi kali ini karena suka banget sama LJW, makanya tetap nonton. Awal liat pemeran princessnya SHJ "hmm,, manis tapi biasa aja sih, dan ga kenal juga" plus lawan tandingnya yoo inyoung yang super cantik.. keduanya punya kecantikan yang berbeda.
Tapi setelah nonton scene si princess ini jadi jatuh hati :) aktingnya natural, dan gemesin :D ditimpalin akting LJW sebagai prince yang suka godain princess jadi makin lucu.. i really enjoy the drama :))) humornya asyik ga kaku..
Sayang banget di korea, rating itu sangat di puja. I really wish they will make the sequel, tapi sayang harus dibatalkan yah :(
Selain dengan SHJ, aku suka banget dia dengan Han Hyojoo di Beauty Inside. Ini film LJW pertama yang aku lihat.
whenever I watch LJW drama/movie/VarShow, it feels like I'm in another world hahhaha..
That's it, I gotta read all of your articles about LJW :D