Sabtu, 03 Agustus 2013

Lee Jin Wook Akan Menjadi Dokter di Film Point Blank

Awalnya agak kaget baca news ini, benarkah Lee Jin Wook akan membintangi film baru? sementara Suspicious Woman pun belum ketahuan apakah sudah syuting atau belum. Setelah cek sana sini. Fix nih,, Urri Jinwook-ssi akan bermain dalam film berjudul Point Blank yang merupakan remake dari Film Perancis berjudul sama produksi tahun 2010.

Di Film ini Lee Jin Wook akan beradu akting dengan Ryu Seung Ryong, salah satu Aktor Senior yang kemampuan aktingnya sudah tidak diragukan lagi. Hubungan mereka akan menjadi menarik karena mereka berasal dari dunia yang berbeda. Lee Jin Wook akan berperan menjadi seorang dokter dan Ryu Seung Ryong akan berperan menjadi seorang pembunuh dan pencuri kelas kakap yang menjadi incaran polisi. Karena sebuah konspirasi, Istri Lee Jin Wook diculik, dan dia akan bekerja sama dengan Ryu Seung Ryong untuk menyelamatkan istrinya tesebut.

Meskipun peran Lee Jin Wook menjadi seorang dokter, sepertinya tidak akan ada adegan bedah membedah ya? karena genre film ini lebih ke action-thiller. Pastinya akan lebih banyak adegan actionnya, semoga kesegitan Lee Jin Wook di Myung Wol Spy saat menjadi Comrade Choi Ryu akan kembali di pertontonkan.

Yang menarik adalah, Lee Jin Wook dan Ryu Seung Ryong sama-sama menjadi pemenang Award di Mnet Choice beberapa minggu yang lalu. Lee Jin Wook untuk kategori Drama Star: Male dengan perannya di Nine Times Travel Time dan Ryu Seung Ryong untuk kategori Movie Star: Male dengan perannya di Film Miracel of Cell No.7. Wah dua aktor hebat akan bermain dalam satu film^^ Sepertinya akan menarik. Ini juga bisa menjadi pembelajaran untuk Lee Jin Wook dengan bekerja sama bersama Aktor Hebat sekaliber Ryu Seung Ryong.

Selain Lee Jin Wook dan Ryu Seung Ryong, Aktris Senior Kim Sung Ryung juga sudah di cast dalam film ini untuk menjadi Kepala Polisi yang sedang mengejar Ryu Seung Ryong. Film ini digarap oleh Jeon Jae Hong, sutradara Film Poongsan, yang juga merupakan film Thiller Korea yang dibintangi Yoon Kye Sang dan Kim Gyu Ri. 

Point Blank akan memulai syutingnya pada akhir bulan Agustus dan akan dirilis di pertengahan tahun 2014.

*posted by irfa at cakrawala-senja-1314.blogspot.com*
source: E news World, Asianwiki, Wikipedia Point Blank

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkomentar^^ komentar kalian akan selalu menambah semangat menulisku^^