Kamis, 10 September 2015

[D-6] Lee Jin Wook Dramagrafi

Sebelas tahun sudah Lee Jin Wook terjun ke dunia akting, tanpa background pendidikan akting, aku cukup bangga pada abang ku ini karena bisa bertahan hingga hari ini dan terus menunjukkan eksistensi nya sebagai seorang aktor. Mungkin Lee Jin Wook bukan aktor terbaik di Korea Selatan, dapet Award aja jarang, tapi buat aku menyukai Lee Jin Wook bukan hanya karena aktingnya saja sih, itulah mengapa aku agak sulit move on dari aktor yang satu ini ;p


Selama 11 tahun karir nya, Sejumlah drama telah di bintangi Lee Jin Wook dan sempat beberapa kali menjadi cameo di sejumlah drama. Nama Lee Jin Wook pertama kali menarik perhatian publik adalah saat dia membintangi Alone In Love, meski screentime nya tidak banyak namun keberadaannya cukup penting dalam drama itu, dan beruntungnya Lee Jin Wook bisa bermain dengan salah satu aktris Idolanya, Sohn Ye Jin^^

Kepopulerannya karena menjadi supporting cast di Alone In Love membuatnya di cast menjadi Second Lead Male di drama Smile Again bersama Lee Dong Gun dan Kim Hee Sun, padahal Lee Jin Wook baru 2 tahun terjun ke dunia akting. Lee Jin Wook mendapatkan penghargaan sebagai New Comer di SBS Drama Award tahun 2006 karena Smile Again.

Tak lama setelah Smile Again selesai syuting, Lee Jin Wook di minta PDnim Alone In Love untuk menggantikan salah satu pemain drama barunya yang berjudul Someday yang mendapatkan banyak masalah saat awal produksi hingga di tinggalkan salah satu pemainnya. Dengan senang hati Lee Jin Wook menerima tawaran itu, dan siapa yang sangka jika ternyata cerita Someday malah berfokus pada karakternya dan membuatnya bersatu dengan Lead Female Someday yang diperankan Bae Do Na.

Jika dikatakan ada perubahan script di tengah masa penayangan rasanya tak mungkin, karena Someday tayang setelah syuting selesai, jadi faktor perubahan cerita bukan karena permintaan penonton, tapi atas inisiatif SWnim nya sendiri. Sayangnya tema drama Someday sedang tidak tren saat itu, jadilah drama itu menjadi salah satu drama underated. Bahkan drama itu batal tayang di MBC dan akhirnya tayang di OCN, dan menjadi tampaknya menjadi satu-satunya drama OCN yang bertema romance, lihat saja tema drama OCN saat ini, sangat jauh dari Romance kan?

Setelah Alone In Love, Lee Jin Wook kembali menjadi SLM dalam drama Air City dan tanpa malu-malu menujukkan rasa kagumnya pada lawan mainnya Choi Ji Woo, hingga terungkap ternyata mereka benar-benar dating di real life, walau dalam dramanya, Lee Jin Wook tidak berhasil mendapatkan hati Choi Ji Woo. 

Tahun 2008, juga merupakan tahun sibuk Lee Jin Wook karena bermain 3 drama sekaligus dalam satu tahun, Before and After Plastic Surgery bersama So Yi Hyun, Powerfull Opponent bersama Chae Rim dan Glass Castle bersama Yoon Soo Yi. Di tiga drama ini Lee Jin Wook sudah berganti status menjadi Lead Male, meksi banyak yang mengklaim bahwa LM nya Powerfull Opponent itu adalah Lee Jong Suk, yang saat itu dinilai lebih senior dari Lee Jin Wook, tapi jika di lihat dari ceritanya, aku malah merasa memang Lee Jin Wook lah Lead Male nya.

Jika di lihat ratingnya mungkin dari ke tiga drama yang dibintangi Lee Jin Wook, Glass Castle lah yang paling sukses karena berhasil tembus hingga angka 30%, tapi karena itu adalah Weekend drama dengan tema yang sangat makjang, nama Lee Jin Wook tidak lantas jadi populer secara international.

Glass Castle adalah drama terakhir Lee Jin Wook sebelum wamil, sepulang wamil Lee Jin Wook kembali ke layar kaca menjadi SLM di Myung Wol Spy, mulai lah nama Lee Jin Wook dikenal oleh fans internasional karena dia bermain bersama Eric Shinwa yang memiliki banyak fans internasional, dan perannya sebagai SLM ngenes membuat banyak penonton terkena Second Lead Syndrome. Sayang, di Korea nya Myung Wol Spy termasuk salah satu drama yang kurang sukses karena masalah internal yang membuat drama itu memberikan trauma pada para pemainnya termasuk Lee Jin Wook sendiri.

Tahun berikutnya, Lee Jin Wook kembali di cast menjadi Lead Male di drama tvN I Need Romance 2 bersama Jung Yung Mi dan sahabatnya Kim Ji Suk. Banyak fans yang antusias terhadapa INR 2 ini karena sebelumnya perhabatan Lee Jin Wook dan Kim Ji Suk terungkap ke publik melalui acara strong heart. Meski Rating INR 2 terbilang biasa saja, namun drama ini menjadi drama yang istimewa di hati para penontonnya, apalagi tvN sering kali menayangkan ulang drama ini dan membuat semakin banyak fans yang jatuh hati pada karakter Yoon Suk Hyun nya Lee Jin Wook.

Nine Times Travel Time bisa dibilang menjadi titik kulminasi nya Lee Jin Wook selama dia berkarir sebagai aktor, karena sebagai aktor dia mendapatkan banyak pujian untuk aktingnya yang sangat total dalam drama ini hingga semua penonton bisa merasakan apa yang di rasakan Park Sun Woo. Secara internasional, Nine termasuk drama yang underated,  tapi di Korea nya Nine menjadi HIT selama masa penayangannya. Selama berminggu-minggu Nine selalu menjadi urutan no.1 di mesin pencarian Korea (Naver, Nate dan Daum) bahkan Nine mendapatkan rating yang tinggi forum Daum, hingga di nobatkan sebagai drama terbaik nomor 1 di pertengahan tahun 2013 oleh beberapa forum dan para kritikus drama.

Hingga sekarang, Nine sangat melekat pada Lee Jin Wook. Hampir di setiap artikel tentang Lee Jin Wook, ada saja komentar yang mengatakan betapa mereka menyukai Lee Jin Wook saat dia memerankan Park Sun Woo di Nine. Dan untuk beberapa orang, Nine menjadi salat satu the best drama yang pernah mereka tonton.

Kepiawaian Lee Jin Wook memerankan Park Sun Woo, membuat SWnim Song Jae Jung (penulis Nine) menulis drama baru dengan memikirkan Lee Jin Wook sebagai peran utamanya, The Three Musketeers. Tadinya drama ini direncanakan tayang di SBS, namun karena satu dan lain halnya, SBS akhirnya memutuskan untuk melepaskannya, dan akhirnya di tayangkan di tvN dengan mereunikan SWnim Song Jae Jung, Lee Jin Wook dan PDnim Kim Byung Soo dari Nine. 

Sayangnya, meski The Three Musketeers adalah drama yang cukup unik karena di adaptasi dari Novel Perancis karya Alexander Dumas dengan judul yang sama, drama ini mendapat banyak kritik negatif dari berbagai media karena masalah penyimpangan Sejarah dan Perkembangan karakter yang dianggap lambat serta plot yang kurang mengigit.

Drama yang tadinya direncanakan akan di buat 3 season pun, akhirnya hanya bisa di produksi season 1 nya saja, dengan alasan budget yang tidak memadai. Tentu saja itu efek dari season 1 yang hasilnya mengecewakan pihak tvN, padahal rating nya saat itu tidak seburuk drama tvN lainnya. Bahkan banyak media yang akhirnya mempertanyakan mengapa The Three Musketeers tidak bisa  sesukses Nine, padahal itu adalah reuni Lee Jin Wook dengan Tim Produksinya Nine.

Lee Jin Wook sendiri merasa sangat menyayangkan karena dia tidak bisa memeranka karakter Sohyun Seja hingga akhir cerita di season 3, padahal selama syuting dia sangat menikmati perannya sebagai putra mahkota yang playfull yang banyak dihujat penonton karena terus menerus mengabaikan perasaan sang istri, namun senang sekali menggodanya. 

Setelah vakum bermain di tv Nasional Korea selama 3 tahun, karena selama itu Lee Jin Wook terus bermain drama di tv kabel tvN, akhirnya Lee Jin Wook kembali bermain di drama SBS The Time We Were Not In Love bersama Ha Ji Won. Sayang sekali drama ini tidak sesukses yang diharapkan, dan jatuhnya malah menjadi drama paling galau sejak awal pra produksi hingga penayangannya berakhir di Korea.

Karena sejak awal di gadang-gadang sebagai remake drama populer In Time With You, banyak fans yang berekspetasi tinggi terhadap drama ini, namun ternyata penulis (yang terus berganti-ganti) membuat dua karakter tokoh utamanya yang diperankan Lee Jin Wook dan Ha Ji Won sangat jauh berbeda dengan karakter tokoh utama di In Time With You. Akhirnya yah... fans In Time With You banyak yang kecewa terhadap drama ini.

Meski begitu, kepopuleran drama ini di Korea tidak usah di ragukan lagi. Memang banyak yang mengkritik alur ceritanya, tapi karakter Choi Won yang diperankan Lee Jin Wook sangat membius para wanita Korea yang menginginkan Choi Won dalam hidup mereka. Sementara itu Fashion Ha Ji Won sebagai Oh Hana menjadi trend diantara para wanita karir. 

Yah secara Storyline aku memang cukup kecewa dengan The Time We Were Not In Love ini, namun aku yakin tidak ada yang disesalkan Lee Jin Wook karena memilih drama ini sebagai project baru nya setelah The Three Musketeers. Karakter Choi Won adalah karakter yang complicated, yang mengharuskan Lee Jin Wook lebih berekspresi saat memerankannya. Seperti yang pernah Lee Jin Wook katakan sebelumnya, saat dia memilih project barunya yang menjadi prioritas utamanya adalah bagaimana karakter yang akan dia perankan.

Semoga tahun depan Lee Jin Wook mendapatkan tawaran bermain drama dengan karakter yang lebih menarik dan storyline yang tidak membosankan. Sehingga orang-orang yang masih belum move on dari Park Sun Woo,   tidak lagi terus-terusan dihantui oleh hal-hal berbau Nine ;p

*written by irfa at cakrawala-senja-1314.blogspot.com*

2 komentar:

  1. aku hampir lupa klo LJW pernah pacaran sm CJW :)))

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagus lah klo lupa hahaha, kasian abangku sebelum Nine kan dia lebih dikenal sebagai mantannya CJW daripada sebagai aktor ;p

      Hapus

Terimakasih sudah berkomentar^^ komentar kalian akan selalu menambah semangat menulisku^^