Senin, 08 Juni 2015

Time That I Loved You: D-19, Teaser and First Still


Kurang 20 hari lagi drama barunya Lee Jin Wook akan tayang, hmm... ada perubahan lagi nih, nama karakter Ha Ji Won, jadinya Oh Hana dan judul english drama ini adalah The Time We Were Not In Love. Tapi judul Koreanya tidak berubah, jika diartikan ya tetap, Time That I Loved You, sebelum dramanya tayang aku masih akan menggunakan terjemahan judul Koreanya saja karena itu lebih singkat hehehe.


Bukan berarti aku tidak suka dengan judul english yang dirilis SBS lho, suka banget malah, rasanya memang mewakili cerita drama ini yang akan menceritakan kisah persahabatan Hana dan Won selama 17 tahun

"Ini bukan tentang cinta, tapi tentang seseorang yang tidak bisa digantikan kedudukannya oleh siapa pun"

Saat melihat judul barunya langsung saja terlintas kalimat seperti di kepalaku, seperti dalam drama aslinya mungkin scene lovey dovey nya Hana dan Won tidak akan banyak, karena mereka sibuk membina hubungan dengan pasangan masing-masing, hingga akhirnya saling menyadari bahwa tak ada yang bisa menggantikan Won di hati Hana begitu juga sebaliknya.

Teaser pertama drama ini sudah keluar 2 hari yang lalu, dan suka banget deh sama teasernya cute aja gitu >.< dan sepertinya k-net juga suka sama teaser itu, Ha Ji Won cantik banget dengan gaun kuningnya dan Lee Jin Wook lucu banget dengan ketidak beruntungannya karena cuaca yang tidak berpihak padanya.

Dalam teaser itupun diperlihatkan bahwa Won dan Hana adalah pribadi yang bertolak belakang. Won tampak tidak menyukai hujan sementara Hana sebaliknya. Cuaca yang tidak berpihak pada Won seolah menunjukkan bahwa dia selalu mendapat waktu yang salah untuk mengungkapkan perasaannya pada Hana.

Usut punya usut, ternyata konsep teasernya itu mirip sekali dengan opening dari sebuah film animasi pendek tentang gadis beruntung dan pria tidak beruntung. Beberapa menuduh SBS kembali plagiat, tapi bisa saja SBS sudah membeli hak cipta video itu, karena lagu yang digunakan di teaser itu pun lagu yang sudah ada, judulnya Rebound yang dinyanyikan oleh Julian Moon. Liriknya sangat cocok dengan kisah Hana dan Won ini. Kalo memang ada unsur plagiat sih, nanti pasti kisruh lagi tuh, tapi sejauh ini belum ada rusuh-rusuh tentang isu tersebut, jadi marilah berpikir positif bahwa SBS telah membeli hak ciptanya.

Dan hari ini, First Still dari ke-4 tokoh utamanya sudah keluar^^ Oh Hana (Ha Ji Won), Choi Won (Lee Jin Wook), Cha Seo Hoo (Yoon Kyung Sang), Lee So Eun (Choo Soo Hyun). 

Hana adalah seorang manager disebuah perusahaan sepatu, bersahabat selama 17 tahun dengan Choi Won, seorang manager di bandara. Dua-dua nya memiliki karir yang sempurna namun selalu tidak beruntung dalam menjalin hubungan dengan lawan jenis.

Chae Seo Hoo adalah seorang pianis yang akan menjadi rival cintanya Won, sementara Lee So Eun adalah pegawai baru di bandara yang mencintai Won dan tidak segan menunjukkan rasa ketertarikannya pada Won.

Hayooo... yang nonton Pinnochio pasti familiar kan sama dua orang itu, Yoon Kyung Sang dan Choo Soo Hyun, yups mereka memang sempat menjadi supporting cast di drama tersebut. Jadi bisa dibilang mereka berdua itu tim nya PD Jo kali yah ;p Keduanya termasuk rising star, dan sebelumnya hanya menjadi supporting cast di drama-drama mereka terdahulu. Bisa di bilang drama ini adalah pertama kalinya mereka menjadi Lead, semoga membawa angin segar yah^^ apalagi sepertinya para penonton Pinochio suka pada akting mereka berdua.

Setelah melihat teaser dan first still nya, aku jadi tidak sabar menanti tanggal 27 Juni nih, sejauh ini aku puas sekali dengan tampilannya Jinwook, dan hairstyle yang belah tengah itu, rasanya kok memang cocok untuk karakternya Won yah^^


5 komentar:

  1. kaka kandung'y choi dal po yaaa...!?? beda bgt,,, gantengan di Pinocchio...!! hahahah. apa karna pose'y yg kurang tepat...??!! jadi ganteng'y berkurang... hahaha
    semangaaaaaat terus ya un....!!

    BalasHapus
  2. Cwek yg datunya emang main di pinoccio kah mbk??..ah itu teasernya pkek kuning2..cerah bangettt...

    BalasHapus
  3. Aaargh hentikan style belah tengah INI. Kynya lg ngehits bgt Di sna. Tp dr zaman dlu wktu style rmbut ini populer jg sya plg gä kuat liatnya. Lol!!

    BalasHapus
  4. Yg jdi second lead femalenya itu kan kameramen YGN di Pinocchio hahaha,gak nyangka Yoon Kyung San jdi second lead male,ditunggu bangett drakor satu ini

    BalasHapus
  5. Yang cowo rambutnya belah tengah semua, :D
    Jangan-jangan saat drama ini tayang, rambut belah tengah bakalan jadi trend kembali. :D

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkomentar^^ komentar kalian akan selalu menambah semangat menulisku^^